Wednesday, December 26, 2012

5cm - Persahabatan Dan Cinta dalam Menggapai Mimpi

Sebuah kisah persahabatan Arial, Ian, Riani, Genta dan Zafran yang terjalin dengan begitu indah. Saling melengkapi, memberi dukungan dan penuh cinta.
Di awal, film ini berhasil mengocok perut dengan beragam adegan dari 5 Sekawan yang penuh kekonyolan. Mulai dari tampang dongo, mupeng sampe konyol tingkat dewa. Tempat ngumpul di rumah Arial keren abis.
Kejar mimpi-mimpi yang belum selesai, dan cari mimpi-mimpi lain yang harus dikejar. #Zuple yang puitis dan penuh dengan kata-kata romantis. Zuple niat banget bikin salah satu dinding kamarnya jadi papan tulis besar.
Lagu yang dibawain Nidji bikin suasana makin dalam. Hujan selalu menyiratkan sebuah kisah bagi seseorang. Hmmmmm jadi membawaku ke masa kuliah. Masa-masa indah penuh perjuangan untuk bisa segera menyelesaikan kuliah, skripsi, sidang dan lulus. Dikelilingi sahabat-sahabat terbaik yang selalu siap memberi bantuan, dukungan dan doa. Miss you all.
Emang seru kalau bisa travelling sama sahabat. Jadi inget perjalanan ke Bandung lanjut ke Situ Patenggang bersama 3 sahabat demi melepaskan penat selama menyelesaikan skripsi dan berharap bisa dapat semangat baru ketika sidang skripsi 17 Januari 2007. Terima kasih sahabat untuk kenangan indahnya.
"Negeri ini indah sekali Tuhan, bantu kami menjaganya."
Melakukan perjalanan ke luar kota naik KA memang mengasyikkan. Sepanjang perjalanan kita disuguhi pemandangan yang menakjubkan di sekitarnya. Tidak perlu takut merasakan goncangan ketika landing dan take off.
Ini film keren abis. Mata ini tak sempat berkedip karena melihat keindahan pemandangan di Bromo, Tengger dan Semeru. Subhanallahu, "Maka nikmat Tuhanmu yang mana lagi yang kau dustakan." Jadi makin bikin mupeng untuk bisa menginjakkan kaki disana.
Film ini benar-benar membuatku semakin rindu mengulang kebersamaan bersama sahabat-sahabat di kampus. Kangen tafakur alam bareng kalian. Kangen ngadain baksos bareng kalian. Dan kangen berbagi cerita dengan kalian.
Kebanyakan orang gagal sampai ke puncak karena gengsi dan nggak mau ngakuin kalau dia capek. Ranukumbolo, surganya Gunung Semeru. Subhanallahu, luar biasa indahnya negeri ini. Negeri diatas awan. Insya Allah suatu hari nanti aku akan berada disana. Ijinkan aku Ya Allah....
"Sebuah cinta itu harus diungkapkan, hanya cinta kepada diri sendiri yang tak perlu diungkapkan."
Kalau di Pulau Tidung ada "Jembatan Cinta", di perjalanan menuju Mahameru ada "Tanjakan Cinta".
Di "Kali Mati", para pendaki mulai bisa merasakan hujan abu vulkanik Mahameru. Selama pendakian, hanya doa dan disiplin yang bisa membawa para pendaki menuju puncak Mahameru.
Cinta membuktikan kekuatannya. Seperti Genta yang berhasil menyusun kekuatan untuk mengungkapkan isi hatinya yang terpendam selama 10 tahun. Seperti Arial yang mampu mendaptkan cinta wanita pilihannya. Dan Ian yang berhasil mendapatkan cinta pujaan hatinya.
Setiap manusia punya mimpi dan letakkan mimpi itu 5 cm di depan keningmu. Jangan menempel dan biarkan menggantung, agar kamu bisa terus melihatnya. Hanya mimpi dan keyakinan yang bisa membuatmu beda dari makhluk lainnya. Hanya mimpi dan keyakinan yang mampu membuatmu menjadi manusia yang istimewa. Untuk mewujudkan mimpi-mimpi itu dibutuhkan:
"Kaki yang lebih cepat berjalan dari biasanya. Tangan yang akan lebih sering bergerak dari biasanya. Mata yang lebih sering menatap dari biasanya. Leher yang akan lebih sering melihat ke atas dari biasanya. Hati yang lebih keras bekerja dari biasanya. Tekad yang lebih kuat dari baja. Dan mulut yang akan lebih sering berdoa dari biasanya." Pic from: google

Tuesday, December 11, 2012

Talk Show Perdana Daqu Muslimah

Alhamdulillahirrobil'alamiin, dapat kesempatan untuk bisa menggali ilmu dengan Daqu Muslimah. Acara Talk Show dengan tema: "Membentuk Generasi Qur'ani sejak Dini."
Dengan Nara Sumber 2 orang ibu yang berhasil mendidik anak-anaknya menjadi hafidz dan hafidzah Qur'an. Ibu Ika, ibu dari 8 orang anak yang semuanya hafidz & hafidzah Qur'an. Sementara Ibu Anggawi, ibu dari 3 orang anak yang hafidz & hafidzah Qur'an. Habib & Fahmi Anggawi, hafidz 30 juzz. Sementara Namira Anggawi, hafidzah 20 juzz.
subhanallahu. Berikut ini hasil dokumentasinya.

Friday, December 07, 2012

Orang Yang Tercerahkan

Cara untuk bisa mengubah dunia diawali dengan bagaiman cara pandang kita melihat dunia.Cara mencintai dunia dengan cara kita harus mencintai & mengenal Penciptanya. Kita mencintai alam semesta, karena kita mencintai Tuhan.

Hanya orang yang hatinya tercerahkan mampu melihat sesuatu yang luar biasa. Hanya orang yang hatinya tercerahkan mampu melakukan hal yang luar biasa. Hanya orang yang hatinya tercerahkan, yang mampu menjadi lentera.

Pencerahan adalah orang terbebaskan dari tepuk tangan orang lain dan mampu menelan pujian dari orang lain. Setiap kali melakukan hal yang tidak benar berarti dia sedang dalam kegelapan. Tercerahkan adalah dirinya yang menjadi matahari karena hidup yakin ada Tuhan dan Malaikat yang selalu mendampingi.

Orang yang tercerahkan ibarat lampu. Orang yang mengikuti nasihat kita bukan berarti apa yang dinasihatkan oleh kita, tetapi dari tindakan kita lakukan. Kita harus mencari keteladanan dan bisa menjadi teladan. Tetap rendah hati seperti Nabi Musa, jangan sombong atas kesabaran kita, tetap melakukan segala hal karena kecintaan kita pada Allah. Orang yang tercerahkan mampu mengkombinasi antara teori dan praktek di lapangan dengan adanya keteladanan. Kemampuan berani utk gagal dan mencoba.

Orang yang tercerahkan memandang hidup secara jangka panjang, yaitu mampu berbuat secara maksimal selama hidupnya. Cara berpikir kita harus Intelektual, emosional dan spiritual. Menjadi manusia yang "Rahmatanlil'alamiin": rahmat bagi alam semesta. Hidupnya adalah pengabdian hanya kepada Allah. Mampu melihat jauh ke depan. Mampu melihat arti kehidupan, mampu melihat tujuan hdpnya. Membuat keindahan dan kebaikan dlm hdpnya demi kehidupan yg kekal dan abadi. Dan selalu merasa diperhatikan oleh Sang Pencipta.

Apa yang kita inginkan tidak selalu kita dapatkan, kemampuan menerima apa yang diberikan oleh Allah dan memahami hikmah di balik semua pemberian Allah pada kita. Kalau kita sudah mencintai Pemilik Alam Raya dan percaya atas semua yang Dia berikan pada kita, semua pasti menjadi indah.

Semua diciptakan 2x. Yang pertama diciptakan pada imaginasi pikiran kita, yang ke-2 pada kenyataan.

Kita harus mendesign jiwa kita. Cintai Tuhan diatas segalanya.
Jangan berharap pujian dari siapapun, cukup yakin bahwa Malaikat yang akan mencatat semua kebaikan kita.
Jadilah role model yang bisa memberi keteladanan.
Kita harus punya pedoman dalam melakukan segala hal.
Terimalah semua yang diberikan oleh Allah dengan penuh keindahan.

Kegelapan tidak akan bisa dikalahkan dg kemarahan. Semoga kita bisa menjadi cahaya dalam kegelapan.
#AryGinanjar-IndonesiaEmas-TVRI

Thursday, December 06, 2012

Red Rose With Crorodile Stitch

Hook: Ergonomic Clover 2.5mm
Yarn: KTB Size: 20 x 23cm
Handle: 102cm from left to right

Mawar yang ini tak berduri
Jadi tak akan melukai
Tak akan pernah layu dan mati
Merekah abadi, untuk selamanya

Monday, December 03, 2012

Angry Bird Love Bag

Hook: Ergonomic Clover 2.5mm
Yarn: Nylon
Size: 37cm x 29.5cm x 5cm

Alhamdulillah selesai juga tas Angry Bird Love yang ku buat. Karya perdana mengawali bulan Desember yang insya Allah penuh keberkahan.
Pemanasan sebelum membuat gambar lainnya. Bismillah
Special thanx to mbk Lisda <3 *mwuuuah

Monday, November 26, 2012

Purple Pink Hexagon Booties

Hook: Ergonomic Clover 2.5mm
Yarn: cotton
Size: 16,5 cm

Kehabisan ide dengan project intarsia akhirnya menyelesaik Hexagon Booties buat ponakan yang cinta sama warna pink dan penggemar barbie.

Wednesday, November 21, 2012

Betapa Kecilnya Diri Ini Ketika Merasakan Sensasi Itu

Sabtu, 17 Nov 2012 pertama kali dapat tugas ke Cabang di Semarang. Pergi sama ibu atasan dengan Pesawat Lion Air. Jujur aja ini pertama kalinya naik pesawat. Saya orang yang takut ketinggian, jadi sudah pasti sebelum berangkat rasanya dag dig dug der.

Jadwal keberangkatan pesawat 07.45 dari Bandara SoeTa. Pesawat dikemudikan oleh Kapten Rudi Kurniawan. Dari mulai duduk di bangku pesawat tak hentinya diri ini berdzikir, bershalawat dan membaca ayat kursi. Sensasinya baru terasa ketika pesawat akan lepas landas dan pesawat mendarat. Subhannalahu luar biasa sensasinya. Diri ini semakin kecil rasanya di hadapan Allah.

Alhamdulillah kami tiba dengan selamat di Bandara Ahmad Yani sekitar pukul 09.00. Kami dijemput oleh salah seorang staff di Semarang. Tak perlu memakai name tag besar, cukup menggunakan seragam kantor saja sudah terlihat. Dari bandara, kami langsung menuju kantor cabang di Jl. Gajah Raya No. 111B. Cuaca hari itu lumayan menyengat. Ini pertama kalinya saya menginjakkan kaki di Semarang.

Setiba di kantor cabang, langsung berkenalan dengan staf yang ada. Dan menunggu manager area cabang untuk acara berikutnya. Setelah selesai urusan kerjaan, ba'da ashar kami meluncur ke daerah Ungaran. Untuk melihat lokasi Ponpes DQ yang sedang dalam tahap pembangunan. Di perjalanan, kami sempatkan makan siang yang tertunda di "Warung Pecel Bu sumo". Rasa sambel pecelnya manis tak ada pedas-pedasnya.

Setelah selesai santap siang, kami langsung menuju Ungaran. Subhanallahu pemandangan di sekitar Ponpes sangat menakjubkan. Lokasi Ponpesnya berada di tempat yang tinggi. Di sekitar halaman Ponpes ditumbuhi pohon Durian dan rambutan. Wuiiiiiiiiih mantab kali ini. Tempat yang tepat untuk menghafal Al Qur'an. Udaranya sejuk, pemandangannya asri, suasananya tenang dan damai.

Tak lama kami disana, kemudian menuju ke Toko Juwana di Pandanaran membeli oleh-oleh untuk orang-orang tersayang. Moachi, enting-enting, bakso tahu, lumpia dan wingko babat. Selesai berbelanja oleh-oleh, kami langsung bergegas ke bandara. Karena pesawat akan berangkat pukul 20.10. Tapi kali itu pesawat berangkat pukul 19.45, lebih cepat dari jadwal yang sudah ditetapkan. Ketika pulang hujan turun, makin tak berhenti diri ini berdzikir, bershalawat dan membaca ayat Kursi.

Subhanallahu, sempat panik juga dan pegangan dengan tangan sendiri sampe kesemutan rasanya. Pesawatnya sempat goyang, mungkin karena cuaca yang kurang bersahabat. Ketika ingin mendarat di bandara SoeTa, ada pengumuman dari Co Pilotnya kalau belum bisa mendarat dan harus memutar dalam beberapa menit. Pfiuuuuuuuuuuuuuh.... cakep kan. Makin panik deh. Walau berdua sama ibu atasan, tapi saya belum terlalu dekat dengan beliau. Jadi ya kebayang deh gimana perasaannya.

Alhamdulillah sampai juga dengan selamat di Bandara SoeTa. Pfiuuuuuuuuuuuh.... Kalau boleh milih, perjalanan dinas berikutnya saya minta naik KA saja. Alasan pertama karena saya ngeri naik pesawat. Alasan kedua, saya bisa lebih menikmati perjalanan. Pasti akan banyak cerita yang bisa saya dapatkan. Juga obyek foto yang menarik.

Friday, November 16, 2012

Ketika Kejujuran Menjadi Hal Terlarang

Semua seperti terhempas
Lemah.... tak berdaya...
Tak ada satu pun yang berani bicara
Apa yang sebenarnya terjadi?

Semua bungkam seribu bahasa
Semua terdiam membisu
Semua tergugu tak berdaya
Menunggu kebenaran yang sesungguhnya

Agar tak menimbulkan fitnah
Tidak saling suudzon
Tapi harus berhusnudzon
Agar tak melahirkan petaka

Dimana kebenaran itu berada?
Masih adakah hati yang jernih?
Yang bisa mengungkap semuanya
Tanpa ada satu pun yang ditutupi

Semoga jiwa yang telah terhempas
Kembali dalam keadaan khusnul khotimah
Mendapat penerangan dan kelapangan dalam kuburnya
Mendapatkan tempat terbaik di sisi Nya

Allãhummaghfir laha warhamha, wa’ãfiha wa’fu‘anha, wa akrim nuzulaha, wa wassi’madkhalaha, waghsilha bil-mã’i watstsalji wal-baradi. Wanaqqiha minal khothoyaya kama naqqoyats tsaubal abyadhu minaddanas. Wabdilha dãron khoyron min dãriha, wadkhilhul jannah, wa’dziha min ‘adzabil qabri wa min adzabin nãr.

Friday, November 09, 2012

Dialah Sang Bidadara

Dah lama banget nggak update blog, Alhamdulillah sekarang baru sempat update lagi.

Sedih rasanya ketika dengar ada seorang teman dekat yang sedang sakit. Waktu dapat kabar dan diajak besuk oleh teman-teman yang lain, sayang sekali aku tidak bisa ikut. Karena pekerjaan kantor yang belum selesai.

Awalnya sahabatku yang lagi sakit ini dirawat di RS Sari Asih. Setelah beberapa hari dirawat, tidak ada perubahan terhadap kesehatannya. Dokter yang menangani juga sudah angkat tangan. Akhirnya ia dipindahkan ke RSPP.

Beberapa hari yang lalu, aku berdua sahabatku datang membesuknya. Kondisinya sangat memprihatinkan sekali, sampai-sampai sahabatku tak mampu membendung air matanya. Karena sahabatku yang sedang sakit ini mata kirinya sudah menutup, mata kanannya terbuka tapi tidak bisa melihat.

Ada sebuah selang di hidungnya yang berfungsi sebagai selang makan, karena kalau makan melalui mulut langsung tersedak. Selang infus di tangan kirinya. Kedua tangannya diikat di pinggiran tempat tidur. Karena menurut suaminya, ia selalu berontak dan melepaskan selang makan dan infus.

Sedikit hilang ingatan dan kata-kata yang keluar dari mulut tidak seperti biasanya. Biasanya ia tidak pernah bicara kasar pada orang. Tapi saat itu ia banyak bicara dengan nada yang ketus. Ketika aku mengusap-usap kakinya, dia berkata "nggak usah begitu mbak, lebay banget sih." Astaghfirullahaladziim....

Sedih sekali melihatnya dengan kondisi seperti itu. Subhanallahu suaminya begitu sabar mendampingi. Ternyata Bidadara itu benar-benar ada.

Ya Fatah, Ya Rahmaan, Ya Rahiim... ampuni semua dosa saudariku Novera Elbarora yang mengakibatkan sakit di tubuhnya. Tolong angkat semua penyakit & rasa sakit di tubuhnya, sehatkan jiwa raganya. Sehatkan iman Islamnya, agar ia bisa beribadah & beraktivitas dalam keadaan sehat, segar & bersemangat. Terima kasih ya Rabb

Monday, October 22, 2012

Red Rose With Crocodile Stitch

Hook: Ergonomic Clover 2.5 mm
Yarn: KTB

Alhamdulillahirrobbil'alamiin, hasilnya sesuai harapan. Lanjut next project. Yang mau order dengan motif lain bisa kirim email ke nicegreen@gmail.com

Tuesday, October 02, 2012

Angry Bird With Crocodile Stitch

Smartphone Case

Hook: Ergonomic Clover 2.5mm
Yarn: KTB

Sayang banget gambar Angry Bird-nya nggak jelas gini. Semoga project berikutnya nggak mengecewakan lagi. Bismillahirrohmanirrohiim.

Tuesday, September 25, 2012

Sajadah Ka'bah

Karena terobsesi untuk bisa beribadah ke Tanah suci, akhirnya menginspirasi saya untuk bisa membuat Sajadah Mini Bergambar Ka'bah

Monday, September 17, 2012

Earflaphat Spongebob

Alhamdulillah project ke-2 selesai, makasih kakak Iman anak shalih dan Salwa anak shalihah udah mau jadi modelnya <3 *mwuuuuah*

Thursday, September 13, 2012

Tempat Botol Minum - Yellow Man

Hasil bersemedi beberapa hari, alhamdulillah bisa selesai project 1. Semoga nggak pake ngulang project :)
Makasih neng Salwa Shalihah udah mau jadi model ya. ;)

Wednesday, September 12, 2012

Kajian Tentang Masa Haid, Masa Suci & Nifas

Bersama K.H. Ahmad Kosasih

Masa Haid pada wanita:

- Sedikitnya masa haid pada wanita itu sehari semalam (24 jam);
- Umumnya 6 atau 7 hari;
- Paling lama 15 hari.

Jika meninggalkan sholat karena menduga sedang haidh padahal tidak, maka waktu sholat yang ditinggalkan harus di Qa'da.

Jika hari ke-16 masih keluar darah, itu berarti bukan darah haidh melainkan darah "istihadhoh/penyakit". Jadi tetap mandi wajib & shalat.

Bagi wanita yang mengalami darah istihadhoh, yang mudah buang angin dan beser, maka niat mandi dan berwudhu setelah adzan berkumandang, jangan sampai ada jeda. Niatnya: "saya niat berwudhu agar diperbolehkan shalat."

Masa Suci bagi wanita:

- Sedikitnya 15 hari;
- Umumnya 23 atau 24 hari;
- Paling banyak, tidak terbatas. Karena ada kalanya wanita mengalami masa haidh yang tidak normal, mengalami kehamilan dan menopose.

Fatimah, putri Rasulullah, istri Imam Ali, beliau tidak pernah haidh. Hikmahnya: tidak pernah meninggalkan shalat seumur hidupnya. Sehingga beliau dijuluki "Zahra"(suci). Walau beliau melahirkan Hasan dan Husin, tapi masa nifasnya hanya sekejap.

Masa Nifas:

- Sedikitnya sesaat (setetes);
- Umumnya 40 hari;
- Paling lama 60 hari.
Wanita yang sedang haidh wajib meng-qa'da hutang puasanya tapi tidak wajib meng-qa'da shalat yang ditinggalkannya.

Untuk penjelasan lebih lanjut hubungi guru ngaji masing-masing

Saturday, September 01, 2012

Perahu Kertas - Kisah Cnta Agen Neptunus

Aku belum baca bukunya jadi sama sekali "blank" dengan cerita di Film yang akan ditonton. Deburan ombak, seorang gadis yang sedang duduk di perahu yang ada di tengah laut menjadi pembuka film ini. Cuma satu kata, Kereeeeeeen! Kisah seorang cewek bernama Kugy (Maudy Ayunda) yang karakternya dan penampilannya sangat unik. Kuliah di Jurusan Sastra, bercita-cita menjadi penulis dongeng. Persahabatannya dengan Noni (Sylvia Fully R) dan pacarnya yaitu Eko (Fauzan Smith) membawa Kugy berkenalan dengan seorang cowok yang nggak kalah unik, Keenan (Adipati Dolken).

Romantis itu ketika penulis bertemu ilustrator

Keenan seorang mahasiswa Fakultas Ekonomi yang bercita-cita menjadi pelukis. Kugy dan Keenan langsung klop ketika pertama bertemu. Kugy jago menghayal dengan dongeng-dongeng yang ditulisnya. Keenan jago menggambar, sehingga mampu membuat ilustrasi dari dongeng-dongeng yang ditulis Kugy. Dari situ Kugy melantik Keenan menjadi agen Neptunus dengan memberikan sebuah gantungan kunci berbentuk huruf "K". Sepertinya mereka berdua sama-sama menemukan kecocokan. Tapi sayang, Keenan kecewa ketika tau Kugy sudah punya pacar bernama Ojos.

Dari sinilah persahabatan Kugy dan Noni mulai merenggang. Karena Noni bermaksud menjodohkan Keenan dengan sepupunya, Wanda (Kimberly Ryder). Sayangnya Keenan sama sekali tidak tertarik dengan Wanda walaupun ia sudah melakukan segala hal termasuk menipu Keenan dengan membeli lukisan hasil karyanya. Sepertinya tak ada yang bisa menggantikan Kugy di hati Keenan. Tapi semua tak semulus yang diharapkan. Karena kedekatan Keenan dengan Wanda, membuat Kugy menjauh dari "Pura-Pura Ninja".

Enak ya jadi Kugy, lulus kuliah dalam waktu 4 tahun, baru beberapa hari magang udah diangkat karyawan tetap di sebuah Perusahaan Advertising karena "idenya yang konslet" dan akhirnya jadi pacar bosnya sendiri yaitu Remi (Reza Rahardian). Aiiiiiiiiih mantab.

Aku suka view di film ini, keren euy. Salah satunya lokasi sekolah Alit dan udah pasti Ubud. Apakah Keenan & Kugy bisa bersatu kembali? Tonton aja di bioskop kesayangan anda.
foto dari google

Wednesday, August 29, 2012

Smile Bird Smartphone Case

Hook: Ergonomic Clover 2.5mm
Yarn: KTB + Rayon Cotton

Hasil pemanasan sebelum lanjut ke eksperimen berikutnya. Semoga eksperimennya berjalan lancar ya Rabb, aamiin. Bismilah

Monday, August 27, 2012

Ratieh Brooch

Hook: Ergonomic Clover 2.5mm
Yarn: KTB + Cotton

Special request dari seorang teman di kantor lama, semoga berkenan di hati ya.

Monday, August 13, 2012

Bros Bunga & Kupu-kupu

Hook: Ergonomic Clover 2.0mm
Yarn: KTB & cotton

Niat mau itikaf, malah halangan. Jadi deh geber berkreasi sekalian memenuhi order Ina Indjul. Alhamdulillah tadi pagi sudah dikirim paket kilatnya ke alamat ina. Semoga berkenan di hati ya ina. ;)

Tuesday, August 07, 2012

Curly Brooch

Hook: Ergonomic Clover 2.0mm
Yarn: Mix Cotton + KTB

Ramadhan tak berarti berhenti beraktivitas dan berkarya, walau tak seproduktif biasanya.

Friday, August 03, 2012

Tafsir QS At - Taubah Ayat 1 - 35

Ayat 1 - 10 (10 Ramadhan 1433/30.07.12)

* Betapapun kita bermusuhan dengan orang, kita tetap harus mempunyai pertimbangan.
* Kita harus menghadap Tuhan dengan keadaan bersih.
* Haji bukan hanya perintah bagi umat Nabi Muhammad, tapi ajaran bagi Jaman Nabi Ibrahim.
* Tanah Haram artinya terhormat, mengakui ke-Esa-an Allah, binatang tidak boleh diganggu, pohon tidak boleh ditebang.
* Musyrik artinya mempersekutukan Allah.
* Pemutusan Allah dengan kaum musyrik tidak berarti Allah tidak melimpahkan rizky & rahmatNya kepada mereka, karena Allah Maha Rahman.
* Haji Akbar adalah wukuf di Arafah. Umroh adalah haji kecil.
* Yang bertobat dari kemusyrikan akan dihapus dosanya selama belum bertobat
* Wajar memberi perlindungan kepada siapapun walau berbeda agama. Seseorang yang mendapat perlingan tidak dibenarkan harus mengikuti agama yang melindungi.

Ayat 11 - 22 (11 Ramadhan 1433/31.07.12)

* Hidup ini perjuangan, bukan untuk berleha-leha.
* Amalan-amalan orang musyrik itu membengkak tapi tidak bermanfaat.
* Yang berlaku aniaya tidak mendapat bimbingan Tuhan.
* Damai itu ada 2, pasif dan aktif.
* Persaudaraan itu tidak saling membelakangi, tidak saling menipu, tidak saling berkhianat.
* Memerangi mereka yang melecehkan agama adalah wajib, walau perang dengan tidak mengangkat senjata.
* Tidak dibernarkan mereka yang melecehkan agama menjadi teman akrab.
* Kaum musyrik tidak wajar memakmurkan masjid.

Ayat 23 - 35 (12 Ramadhan 1433/01.08.12)

* Setiap penganut agama ada yang baik dan buruk.
* Orang itu boleh menumpuk harta, tapi harta yang dimiliki harus berfungsi sosial.
* Nilai tukar itu adalah emas dan perak bukan uang.
* Perkawinan itu kewajiban. Jangan memaksa orang untuk menikah dengan yang tidak dicintai.
* Setiap orang punya kewajiban.
* Setiap orang harus melaksanakan kewajiban.
* Tidak boleh menjadikan orang yang durhaka kepada Allah menjadi pemimpin.
* Kemenangan adalah anugerah Allah.

Thursday, August 02, 2012

Tafsir QS Al Anfaal Ayat50 - 75

Ayat 50 - 59 (7 Ramadhan 1433H)

*Sesungguhnya binatang melata yang seburuk-buruknya di mata Allah adalah orang-orang yang diberi potensi oleh Allah tapi menutupinya, yaitu orang-orang yang mengingkari janjinya.
* Allah tidak menyukai orang yang berkhianat.
* Wajib memenuhi perjanjian walau terhadap non muslim sekalipun.

Ayat 60 - 68 (8 Ramadhan 1433H)

* Betapapun kuatnya kita, tanpa ijin Allah tidak akan mungkin memenangkan suatu perang. Jika iman kita kuat, maka akan Allah menangkan.
* Jangan kamu menjerumuskan diri dalam kebinasaan.
* Semangat yang menggebu-gebu tanpa batas bisa berbahaya. Daya Qolbu bisa menghadirkan keindahan dalam hidup.
* Pikiran, hati & semangat harus menyatu. Berani itu bukan bertindak ceroboh.
* Membina fisik & mental adalah mutlak untuk membina kekuatan.
* Kekuatan mental jauh melebihi kekuatan fisik.
* Negara & masyarakat harus mempersiapkan fisik & mental untuk terciptanya perdamaian sejati.
* Setiap muslim harus mempertimbangkan segala sesuatu dalam bertindak. Hendaknya berserah diri pada Allah & tawakal.
* Allah mempersatukan jiwa masyarakat Islam dengan agama Islam.
* Persatuan & kesatuan adalah tujuan utama keberagamaan.
* Kekuatan mental & kepercayaan kepada Allah adalah senjata yang paling ampuh.
* kekuatan & pengertian akan menimbulkan kecerdasan spiritual.

Ayat 69 - 75 (9 Ramadhan 1433H)

* Nabi mengajarkan untuk memperlakukan tawanan perang dengan baik. Orang-orang muslim memberi makan kepada fakir miskin & tawanan perang.
* Jihad tidak harus dengan jiwa tapi dengan diri, pikiran & waktu. Banyak cara untuk berjihad di jalan Allah.
* Jihad itu mengerahkan seluruh kemampuan.
* Kebersamaan itu perlu dalam suka & duka. Harus ada kebersamaan diantara orang miskin.
* Orang yang punya hubungan kekerabatan harus saling mendukung dalam kebaikan. Hendaklah saling menjalin hubungan silaturahmi.
* Musyawarah adalah ajaran dari Islam tapi untuk yang belum ada ketentuannya dalam Al Qur'an.

Tuesday, July 31, 2012

Star Blanket

Hook: Ergonomic Clover 4.0mm
Yarn: Anchor Style Magicline & Kuka

Special request from someone, hope she like it. Ramadhan tak berarti berhenti berkarya, walau tak seproduktif biasanya.

Monday, July 30, 2012

Ramadhan Pertamaku Di Pesantren

Waktu masih sekolah dulu, pernah berkeinginan untuk bisa nyantren. Tapi nggak diijinin sama Alm Bapak. Karena bapak sama ibu memang nggak bisa pisah dari anak-anaknya. Alhamdulillah Sabtu 29 Juli (8 Ramadhan 1433H), aku berkesempatan untuk menghadiri acara Iftor Jama'i di Pesantren Daarul Qur'an sekalian acara Tabligh Akbar yang ditayangkan secara Live di AnTV.

Subhanallah, merinding rasanya ketika pertama kali menginjakkan kaki di pelataran Pesantren. Dan yang bikin lebih merinding lagi ketika mendengar ustad YM menjadi imam sholat Ashar. Sayangnya aku terlambat ikutan shalat jama'ah bareng beliau. Tapi masih kebagian dzikir bareng beliau, para santri dan jama'ah lainnya. Subhanallahu masjidnya penuh dengan jama'ah. Entah karena ada acara Tabligh Akbar atau memang setiap hari masjidnya full seperti itu.

Usai sholat Ashar aku mulai bergabung dengan rekan-rekan kantor untuk bertugas mengisi goodie bag yang akan diberikan pada para tamu undangan dan umum yang datang. Allahu akbar, makanan berlimpah bawaan dari jama'ah. Tak berhentinya panitia menerima sumbangan makanan dari jama'ah yang datang untuk acara iftor jama'i hari itu. Aku bersyukur bisa merasakan suasana luar biasa seperti itu.

Yang lebih mengejutkan lagi, di depan mataku ada keluarga kecil (suami, istri & anaknya) datang ke gerai sedekah untuk menyerahkan uang sebesar 20 juta rupiah. Subhanallahu. Semoga Allah kabulkan hajat semua orang yang bersedekah, dijauhkan dari segala macam bencana dan marabahaya, dilimpahkan rizkinya yang halal, berkah dan toyib, diberkahi hidupnya. Aamiin ya Rabb.

Thursday, July 26, 2012

Tafsir Al Mishbah - QS Al Anfaal (27-49)

M QURAISH SHIHAB

Ayat 27-35

* Taqwa artinya di dunia dan akhirat akan diselamatkan oleh Allah.
* Tolak ukur kebahagiaan terletak pada kurangnya ketergantungan selain pada Allah.
* Kekayaan adalah sedikitnya kebutuhan dan yang terpenting adalah keberkahan.
* Kalau ada orang yang salah, jangan ditegur di depang orang yang terhormat. Jangan pernah menegur kesalahan orang di depan orang lain.
* Harta dan anak-anak disamping amanah juga ujian dari Allah.
* Taqwa pada Allah memiliki indra ke-6 sehingga orang yang bertaqwa akan selalu mendapat kemudahan & ketenangan dalam hidupnya.
* Orang yang keras kepala membuat dirinya menjadi angkuh.
Ayat 36-41

* Setiap yang menentang ajaran & memusuhi Rasul pasti akan menemukan keburukan.
* Kendati dalam hidup banyak kebaikan yang disembunyikan atau kejahatan yang tampak seperti kebaikan, tapi suatu ketika akan ketauan mana yang baik dan mana yang jahat.
* Siapa yang bertobat & memeluk Islam dengan baik, maka akan terhapus semua dosanya di masa lampau ketika ia belum memeluk Islam.
* Perang dalam agama Islam bukan bertujuan untuk meng-Islam-kan tetapi untuk melawan penindasan.
Ayat 42-49

* Allah akan membantu seseorang yang menolong sesamanya.
* Allah mengatur ketetapannya sehingga segala sesuatu yang ditetapkannya terjadi.
* Mimpi adalah salah satu cara Allah memberi info pada Nabi atau manusia pilihanNya. Mimpi ada yang bersumber dari Allah, ada juga yang bersumber dari setan.
* kepercayaan bisa memberi pengaruh pada keadaan fisik.
* Menyebut nama Allah bisa membuat ketenangan hati dan menimbulkan pertolongan Allah.
* Keangkuhan & kebanggaan pada harta & ilmu pengetahuan tidak sesuai dengan kehendak Allah.

Monday, July 23, 2012

Tafsir Al Mishbah - QS Al Anfaal (Rampasan Perang)

MetroTV: Senin - Minggu (03.05 - 04.05 WIB)
M. Quraish Shihab

1 Ramadhan 1433H (210712)

Ayat 1 - 8

* Orang-orang yang mencapai derajat yang tinggi jika disebut nama Allah maka akan bergetar jiwanya. Bisa karena takut atau kagum pada Allah. Dan jika diberitakan mengenai bencana alam, maka bertambah iman & pengetahuannya.
* Orang yang bertawaqal adalah orang berusaha. Melaksanakan sholat secara berkesinambungan & ia nafkahkan rizki yang diperolehnya.
* Dalam perang, yang paling penting adalah kekuatan mental bukan kekuatan fisik.

2 Ramadhan 1433H (220712)

Ayat 9 - 18

* Allah memberi banyak pertolongan ketika perang Badar. Peranan Allah SWT sangat besar dalam perang ini, karena Allah ingin kebenaran memenangkan kebatilan.
* Manusia hanya disuruh berusaha semaksimal kemampuannya. Hanya Allah yang menentukan hasilnya.
* Bahasa Arab adalah bahasa yang paling kaya artinya.

3 Ramadhan 1433H (230712)

Ayat 19-26

* Dampak dari suatu aktivitas diciptakan Allah dalam 2 cara: hukum alam & inayah Allah.
* Kendati kemenangan bersumber dari Allah, tapi bukan berarti manusia hanya berpangku tangan dari upaya Allah.
* Yang terpenting dilakukan oleh manusia adalah membukan pintu hatinya, agar cahaya bisa masuk.
* Kehidupan bukan hanya terlihat dari hal sederhana, tapi kehidupan yang berkualitas adalah yang terhiasinya diri dengan ilmu, iman & budi pekerti luhur.

Monday, July 16, 2012

Angel, Dress & Owl Brooch

Hook: Ergonomic Clover 2.3 mm & 2.5mm
Yarn: KTB & Katun
Selama 2 minggu rehat dari merajut karena masih penyesuaian diri sama ritme kantor baru, akhirnya kemarin sore bisa mulai berkreasi lagi. :)
Alhamdulillah buat pemanasan. ;)

Thursday, July 12, 2012

Citarasa Kuliner Korea di Samwon House

Karena sering nonton KDrama, jadi penasaran untuk mencoba citarasa kulinernya. Dan saya berkesempatan menikmati kuliner negeri ginseng di Samwon House. Ini kali kedua saya menikmati kuliner Korea.
Saya memesan Sonmyeon yaitu Korea seafood soup with noodle. Isinya: mie, jamur, sayuran, udang, kerang mutiara, dll. Rasanya sesuai sama lidah saya, enak dan gurih. Tapi porsinya yang terlalu banyak untuk saya.
Temanku Idaf yang sudah terbiasa dengan kuliner Korea, memesan menu Sundubu Jjiggae: Spicy seafood with tofu and egg soup dan juga Tteokbokki. Sundubu-nya tetap panas dan rasanya ketika dimakan tahunya meledak di mulut. Tteokbokki nikmat banget, jadi bikin ketagihan.
Sementara Nia memesan menu soun dengan irisan daging tipis-tipis (lupa nama menunya).
Sebelum hidangan utama datang, kami disajikan hidangan pembuka, Banchan (Complimentary appetizer) yang isinya: 2 macam Kimchi (yang satu sawinya disusun satu per satu dengan rapi tapi rasanya aneh :D).
Aku juga ketagihan Teh gandum hangatnya. Nikmat sekali rasanya. :) Jadi penasaran mencoba menu lainnya disana.
Alamat: Jl. Wolter Monginsidi No. 49, Kebayoran Baru - Jaksel.
Selamat berwisata kuliner teman ;)

Saturday, July 07, 2012

Kajian Jum'at Bersama KH. Ahmad Kosasih, MA. Ag

Macam-Macam Najis:
Najis adl: sesuatu yang tidak boleh dikonsumsi (diminum/dimakan/tertelan) bukan karena dapat mencelakakan/menimbulkan mudharat/mengganggu pikiran/akal.
Hewan yang hidup semuanya suci kecuali anjing dan babi itu najis.
Hewan yang mati semuanya najis, kecuali: bangkai ikan boleh dimakan.
Bangkai manusia tidak najis jika dipegang.
3 Macam Najis:
1. Mughallazhah/Berat: anjing, babi dan keturunannya. Semua yang melekat ditubuhnya adalah najis ketika tangan kita atau tubuh ke-2 hewan tsb basah.
2. Mukhaffafah/Ringan: pipis bayi laki-laki yang berusia <2th, yang hanya mengkonsumsi ASI.
3. Mutawasshithah/Pertengahan: selain 2 najis diatas.
Cara Membersihkan Najis: 1. Mughallazhah: dengan 7x basuhan. 6x dengan air + 1x dengan tanah yang sudah dijadikan lumpur, urutannya bebas yang penting jumlah basuhannya 7x. Angka 7 merupakan ketetapan Rasulullah SAW.
2. Mukhaffafah: dengan mencipratkan air di tempat yang terkena najis.
3. Mutawasshithah:
a. Najis yang masih nampak bekasnya (Ainiyah): harus dicuci bersih agar hilang bau, warna & bekasnya.
b. Najis yang tidak nampak bekasnya (Hukmiyah): siramkan air di tempat yang terkena najis.
Menurut Hukum Islam, Mahkluk yang tidak perlu diselamatkan ada 3:
1. Yang meninggalkan shalat 5 waktu;
2. Pelaku zinah yang sudah berkeluarga;
3. Murthad.
Mazhab Maliki menganggap anjing tidak najis.
Untuk keterangan lebih jelas hubungi MR/guru ngaji masing-masing. Semoga bermanfaat.

Friday, June 29, 2012

170907-300612

Hampir 5 tahun sudah bekerja di kantor ini, akhirnya harus meninggalkan semua kenangan indah. Mulai dari atasan yang ke-bapak-an, "master query", sayang sama istri dan anak-anaknya, perhatian sama anak buahnya, serasa kerja sama bapak sendiri. Ada juga atasan yang usianya hanya terpaut 1 tahun lebih tua dariku. Rasanya bekerja sama kakak sendiri.

Yang pasti jadi tambah teman, saudara dan juga tambah ilmu serta pengalaman. Bersyukur rasanya bisa punya kesempatan bergabung dalam kantor ini. Semoga silaturahmi yang terjalin selama ini bisa tetap terbina dengan baik. Aamiin
Semoga kantor yang baru adalah pelabuhan terakhir bagi saya untuk mengabdikan diri dalam bidang pekerjaan. Aamiin Ya Rabb

Wednesday, June 27, 2012

Flowery Headband

Hook: Ergonomic Clover 2.3mm
Yarn: KTB + Cotton

Special request dari seorang bunda untuk buah hatinya tersayang.

Monday, June 25, 2012

Bros Bunga Ceria

Hook: Ergonomic Clover 2.3mm
Yarn: KTB + Mix Cotton

Wednesday, June 20, 2012

Di Timur Matahari

Ketika kedamaian menjadi sebuah Impian
Seperti yang kita ketahui bahwa di Papua sering sekali terjadi perang antar suku. Film ini memberikan pesan, bahwa betapa mereka yang hidup di Papua sangat menginginkan hidup yang penuh kedamaian.
Adat-adat yang baik masih bisa dipertahankan tapi kalau yang tidak baik, seharusnya ditinggalkan. Seperti adanya semboyan mata dibayar mata, gigi dibayar gigi yang tak asing bagi penduduk Papua. "Tuhan ciptakan kau pu tangan bukan untuk menyakiti!"
Atau denda adat berupa sejumlah uang, yang mungkin membuat kita terkejut mendengar jumlah nominalnya. Atau melukai diri ketika kehilangan anggota keluarga. "Cinta itu indah, tapi kehilangan itu yang menyakitkan."
Betapa kita semua yang hidup di dunia ini sangat menginginkan hidup penuh kedamaian, tanpa kekerasan, peperangan, pertaruhan nyawa hanya karena hal sepele.
Film yang bagus dengan akting para pemainnya yang memukau serta dilengkapi pemandangan subhanallah indahnya. Betapa kaya negeri ini, seharusnya tidak ada yang hidup menderita. Karena tongkat dan kayu saja jika bisa menjadi tanaman.
Orang yang tidak berpakaian bukanlah orang yang primitif, orang yang primitif adalah orang yang berperang hanya untuk mendapatkan harga dirinya. Semoga mereka yang sedang bertikai hanya karena mempertaruhkan harga diri, segera sadar. Bahwa "Tuhan yang mana yang mengajarkan, memperoleh harga diri dengan peperangan?"
Ternyata hidup di Papua itu mahal ya? Masa beli beras 2 karung + 10 Liter Minyak harganya 3,8 juta. Subhanallah.
Ayo bapak, ibu, om, tante ajak keluarganya nonton film ini. Foto dari google.

Monday, June 18, 2012

Fish Bones

Hook: Ergonomic Clover 2.5mm
Yarn: KTB + Cotton mix

Tantangan dari mbk Hani membuatku bersemangat membuat Amigurumi sekaligus polanya. Makasih ya mbk untuk tantangannya. Semoga berkenan di hati ;)