Monday, May 14, 2007

Juice Wornas

Kemarin ibu dikasih nanas sama tetangga. Trus ibu tanya nanasnya mau dibuat apa? Waaaaaaaaaah kebetulan nih, kan udah lama banget ibu gak bikin juice wornas (wortel nanas). Langsung aja kubilang sama ibu untuk dibuatkan juice wornas. Lebaran beberapa tahun yang lalu ibu selalu menyuguhkan juice wornas ini untuk para tamu. Katanya daripada beli sirup mending bikin sendiri. Tapi itu dah lama banget.

Nah buat yang penasaran apa bahan dan gimana cara buatnya, ini dia:

Bahan:
1 kg wortel (kupas dan bersihkan)
3 buah nanas besar yang manis (kupas dan bersihkan)
1 kg gula pasir
2 lt air putih
1 sdm citroen

Caranya:
Wortel dan nanas yang sudah dikupas dan dibersihkan kemudian dikukus sampai matang. Setelah dingin kemudian diblender lalu disaring. Wortel dan nanas yang sudah disaring kemudian dimasak dengan air, gula pasir dan citroen sampai mendidih. Sajikan dengan es batu.

Hmmmmmmmmm.... sueger ;)

0 comments: